
Hai ACEs,
Demi optimalnya proses pembaruan data poin ACE Rewards pada tanggal 1 dan 2 April 2022, maka poinmu sementara tidak dapat digunakan untuk:
- Pembayaran transaksi
- Tukar poin dengan voucher belanja ACE Online atau MISS ACE
- Tukar poin dengan merchandise spesial
Namun jangan khawatir, kamu akan tetap mendapat poin jika melakukan transaksi belanja pada kedua tanggal tersebut.
Kamu bisa kembali menggunakan poin untuk pembayaran, penukaran voucher, dan sebagainya pada 3 April 2022.
Untuk info selengkapnya, silakan hubungi Call Center ACE Indonesia di 1500-582.